Image and video hosting by TinyPic

Kamis, 04 April 2013

Ambalan Kresna-Srikandhi Siap Ikuti LK2PP Ke-VIII

Sebanyak 10 anggota Pramuka Ambalan SMK Negeri 1 Karanganyar siap mengikuti Lomba Kecerdasan dan Ketangkasan Penggalang Penegak (LK2PP) ke-VIII se-Eks Karesidenan Surakarta. Acara digelar oleh Racana Raden Mas Said-Nyi Ageng Serang IAIN (Institut Agama Islam Negeri) Surakarta pada Sabtu-Minggu (6-7 April 2013).
Materi yang dilombakan meliputi PBB variasi, pionering, POSt (Penegak On the Street), LKTI (Lomba Karya Tulis Ilmiah, pidato bahasa Jawa (krama inggil), pentas seni dan 5 K (kerapian, kebersihan, keindahan, kekompakan, dan ketertiban). Untuk pentas seni dan 5K merupakan lomba untuk memperebutkan Juara Favorit dan tidak termasuk perlombaan yang memperebutkan Juara Umum. Sedangkan untuk POSt (Penegak On the Street) terdiri dari 4 (empat) pos yang meliputi pos 1 soal umum, pos 2 P3K, pos 3 membaca kompas dan pos 4 pengumpulan peta perjalanan.
Menurut Kak Daryono, pembina Pramuka SMK Negeri 1 Karanganyar, bahwa adik-adik ambalan sudah siap mengikuti perlombaan tersebut.
"Kita sudah satu bulan ini latihan/TC guna mempersiapkan perlombaan tersebut, agar mendapatkan hasil yang membanggakan dan pulang membawa juara," ungkapnya.
"Saya sangat senang karena anak-anak sangat antusias dan bersemangat dalam mempersiapkan perlombaan tersebut, terbukti mereka sangat semangat dalam menjalani TC (training center) yang kita selenggarakan kurang lebih satu bulan ini," imbuh Kak Daryono.
Yuli, salah satu peserta mengungkapkan, bahwa para peserta sudah semaksimal mungkin mempersiapkan lomba tersebut. "Mudah-mudahan diberikan yang terbaik, dan pengorbanan selama TC dapat terbayarkan sehingga kami pulang dengan hasil yang memuaskan," ungkapnya.

0 comments :

Posting Komentar

DOKUMENTASI